Tentang Jurnal Ini

Tujuan dan Ruang Lingkup

Cermin Dunia Kedokteran (CDK) adalah Jurnal Kedokteran yang terbit sejak 1974 dan berafiliasi dengan PT. Kalbe Farma Tbk. CDK ditujukan untuk membantu mewadahi publikasi ilmiah serta membantu meningkatkan dan penyebaran pengetahuan terkait dengan perkembangan ilmu kedokteran, kefarmasian, dan kesehatan masyarakat.

 

Sejak tahun 2010 CDK telah berkolaborasi dengan PB IDI (Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia) untuk menerbitkan naskah CME (Continuing Medical Education) dengan SKP bagi para dokter.

 

CDK mencakup disiplin ilmu kedokteran, kefarmasian, dan kesehatan dengan beberapa tipe artikel yaitu:

  1. Hasil penelitian
  2. Tinjauan pustaka
  3. Laporan kasus
  4. Laporan kasus berbasis bukti (evidence-based case report/EBCR)

CDK telah terdaftar dan diterbitkan dengan nomor International Standard Serial Number (ISSN):

  • e-ISSN : 2503-2720
  • p-ISSN : 0125-913X

 

Berdasarkan SK Kemendikbudristek Nomor 152/E/KPT/2023, CDK telah memperoleh Peringkat 4 (SINTA 4) Jurnal Ilmiah.

 

Kebijakan Open Access Jurnal

Jurnal Cermin Dunia Kedokteran sebagai jurnal akses terbuka mematuhi standar I4OC, menggunakan atribusi CC-BY-NC, sehingga artikel dalam jurnal ini terikat pada Creative Commons Attribution 4.0 International License. Semua artikel tersedia di internet, dan tidak dipungut biaya untuk semua pengguna segera setelah publikasi. Jurnal ini menyediakan akses terbuka langsung ke isinya dalam format pdf.

 

Frekuensi Publikasi

Cermin Dunia Kedokteran sejak tahun 2010 (Volume 37), terbit sebanyak 8 (delapan) kali setiap tahun.

Cermin Dunia Kedokteran sejak tahun 2012 (Volume 39), terbit sebanyak 12 (dua belas) kali setiap tahun.

Cermin Dunia Kedokteran sejak 2016 (Volume 43), secara reguler terbit sebanyak 12 (dua belas) kali setiap tahun secara online dalam www.cdkjournal.com dengan berbasis OJS.

 

Biaya Publikasi

Jurnal Cermin Dunia Kedokteran tidak membebani biaya keuangan terkait dengan proses pengiriman, review, editing, serta publikasi dari naskah yang kami terima dari penulis.

 

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi sekretariat CDK melalui 021-42873888 ext. 2023 atau cdk.redaksi@gmail.com